
Desain
HTC Sensation XL memiliki layar sangat lebar, yaitu 4,7 inch. Untuk menampung lebar layar ini Sensation XL memiliki body yang terlihat cukup jumbo dengan dimensi 132,5 x 70,7 x 9,9 mm. Meskipun terlihat besar, smartphone ini terbilang masih cukup tipis, sehingga tidak mempengaruhi kenyamanan saat digenggam. Sebagai covernya adalah pepaduan plastik putih dengan alumunium warna metali membuat smartphone ini berkesan kokoh.
Display
Layar lebar HTC Sensation XL berjenis Super LCD (S-LCD) dengan resolusi 480×800 pixel dan ketajaman 199 ppi (pixel per inch). Dengan layar 4,7 inch dan resolusi layar sebesar itu sepertinya ketajaman yang dihasilkan kurang maksimal. Tidak seperti HTC Sensation dan HTC Sensation XE yang memiliki resolusi lebis besar namun dengan ukuran layar yang lebih kecil. Namun ukuran 199 ppi masih tergolong tinggi jika dibandingkan dengan smartphone lainnya.Juga sudah dilengkapi dengan HTC Sense 3.5.
Performa
Komponen utama pendukung performa HTC Sensation XL adalah processor Qualcomm Scorpion MSM8255T berkecepatan 1,5 GHz dan GPU Adreno 205. Sayangnnya processor tersebut masih berjenis single-core. Untuk RAM kami memperkirakan smartphone ini akan menyediakan hingga 1 GB, namun nyatanya hanya 768 MB yang tersedia untuk RAM. Memori internal mampu menampung data hingga 16 GB. Namun sayangnya kelemahan HTC Sensation Xl ini tidak memiliki slot untuk memori external. Secara keselurahan peforma smartphone Android ini layak untuk sobat coba.
Kamera dan Fitur lainnya
Kamera 8 MP F2.2 terasa cukup powerful pada smartphone HTC Sensation XL ini. Dari review yang dilakukan oleh berbagai media online luar negeri menyebutkan bahwa kualitas kamera smartphone ini sangat luar biasa. Hasil jepretan baik outdoor maupun indoor sama bagusnya. Selain juga sudah dilengkapi dengan berbagai efek menarik. Untuk video Sensation XL mampu menghasilkan gambar hingga resolusi 1280 x 720 pixels. Untuk kamera depannya memiliki kualitas 1,3 MP. Fitur yang menjadi unggulan HTC Sensation XL adalah Beats Audio. Fitur ini menjadikan pengalaman mendengarkan musik dari smartphone baik menggunakan speaker ataupun headphone terasa begitu powerful.
Detail Spesifikasi HTC Sensation XL
Kelebihan:
Kualitas kamera
Layar Lebar
Beats Audio
Kekurangan:
Resolusi layar kecil
Tidak ada tombol kamera langsung
Tidak ada slot MicroSD
Spesifikasi:
Beats Audio
Kekurangan:
Resolusi layar kecil
Tidak ada tombol kamera langsung
Tidak ada slot MicroSD
Spesifikasi:
Sistem operasi: Android 2.3
Layar: S-LCD capacitive touchscreen 4,7", 480 X 800 pixel
Prosesor: Scorpion 1,5 GHz
Memori: ROM 16 GB, RAM 768 MB
Kamera: 8 MP, Autofocus, dual LED Flash
Kapasitas baterai: 1600 mAh
Layar: S-LCD capacitive touchscreen 4,7", 480 X 800 pixel
Prosesor: Scorpion 1,5 GHz
Memori: ROM 16 GB, RAM 768 MB
Kamera: 8 MP, Autofocus, dual LED Flash
Kapasitas baterai: 1600 mAh
Screenshot:
![]() |
HTC Sensation XL |
Harga Terbaru HTC Sensation XL
HTC Sensation XL dengan Beats Audio tersedia secara ekslusif di reseller resmi mulai pada Januari 2012 mendatang dengan harga Rp. 6.999.999,- yang telah dibundling dengan paket data unlimited dari XL Axiata selama 1 tahun penuh.
Kesimpulan kami HTC Sensation ini sangat cocok bagi sobat yang suka dengan photografi sekaligus musik. Smartphone Android layar lebar ini sangat asik untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game HD. Demikian ulasan kami tentang spesifikasi dan harga HTC Sensation XL.
0 komentar:
Posting Komentar